Memoar adalah bagian dari masa lalu June yang diceritakan melalui album. Setiap Memoar memiliki tema unik yang mengungkap hidup glamor dari June, seperti saat ia bepergian mengelilingi dunia.

Album Memoar tersedia selama beberapa minggu, dan kamu berkesempatan untuk mengumpulkan serpihan dalam paket melalui beragam event di dalam game. Saat kamu mengumpulkan serpihan kamu akan meletakkannya di dalam album untuk menyaksikan kembali memori June dan mendapatkan beberapa hadiah keren.
 


Serpihan muncul dalam paket yang memiliki tingkat kelangkaan yang berbeda. Setiap halaman album mengharuskanmu untukk mendapatkan sejumlah serpihan dengan tingkat kelangkaan tertentu yang dapat kamu letakkan di dalam foto halaman.

Saat koleksi serpihanmu mulai bertambah kamu akan mendapatkan beberapa Déjà Vu. Jangan bingung, Déjà Vu juga berharga, karena kamu dapat menukarnnya dengan hadiah menarik di Toko Token Déjà Vu.
 


Jika kamu tidak sabar untuk melengkapi album cantik itu atau mengalami kesulitan dalam mendapatkan paket, kamu juga dapat membelinya langsung dari Toko Paket menggunakan Berlian.

Ada begitu banyak hal keren saat kamu melengkapi album, namun perhatikan juga periode album dan waktu tunggu! Indikator waktu ini memberitahumu berapa lama kamu harus menyelesaikan album dan meletakkan serpihan sebelum Memoar berakhir.

Menggali masa lalu hanyalah sebagian dari keseruannya. Ada begitu banyak hadiah eksklusif menantimu di Memoar jadi ayo buat beberapa memori!